Berbagi Kebaikan Susu Murni Di Bulan Ramadhan dan Hari Susu Sedunia

“Siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga.” ( HR. Tirmidzi no. 807, Ibnu Majah no. 1746, dan Ahmad 5/192)

Ramadhan datang, kaum muslim pun berlomba-lomba untuk mencari kebaikan dalam beribadah baik wajib maupun sunah. Di bulan yang penuh dengan berkah ini banyak dijadikan untuk berbagi dengan sesama.

Bicara tentang berbagi kebaikan, hari Rabu lalu saya ikut hadir di lapangan parkir Masjid Cut Mutiah, Jakarta untuk menyaksikan pemberian 1000 paket berbuka puasa kepada masyarakat dan peluncuran Anchor Full Cream Milk Powder.



Waktu datang di sana saya sempat takjub melihat food truck yang bagus dan mewah, ternyata itu milik ACT (Aksi Cepat Tanggap). Fonterra Brands selaku  pemegang brand Anchor di Indonesia menggandeng ACT dalam menyediakan makanan untuk berbuka puasa ini.
Aksi Cepat Tanggap (ACT) merupakan organisasi kemanusiaan global prefesional berbasis kedermawanan dan kerelawanan masyarakat global yang memfokuskan kerja kemanusiaan pada penganggulangan bencana muali dari fase darurat hingga fase pemlihan paska bencana. 

Pada tahun ini ACT juga melayani pembagian makanan berbuka puasa selama ramadhan mulai tanggal 17 Mei lalu hingga jelang idul fitri di berbagai tempat termasuk jalur mudik. Uniknya dalam melayani masyarakat ACT selalu membawa food trucknya sebagai tempat memasak dari tahap awal sampai finishing. Dapurnya juga sudah seperti layaknya dapur hotel bintang 5 yang terjamin kebersihannya.

ACT sangat mengapresiasi Fonterra Brands Indonesia atas komitmennya dalam berbagi kebaikan susu dan dengan bangga ACT ikut menyediakan makanan pembuka bagi mereka yang membutuhkan - Mukti (Direktur Aksi Cepat Taggap).

Sekitar jam 4 sore pihak Fonterra Brands, ACT, dan Ola Ramelan meresmikan event berbagi ini dengan ditandai pengguntingan pita. Allhamdulillah selama tiga hari mulai tanggal 30 Mei hingga tanggal 1 Juni akan dibagikan makanan berbuka secara gratis dengan total 3000 makanan.




Karena belum waktunya berbuka puasa, maka pemberian makan gratis hanya dilakukan secara simbolis saja. Nanti ketika magrib masyarakat dapat mengambil makanan di food truck ini. Supaya tidak terjadi kericuhan, mereka yang akan mendapatkan makanan gratis sudah diberikan kupon terlebih dahulu.



Setelah peresmian, saya dan teman-teman pun diajak ke Tugu Kunstkring Paleis yang lokasinya tidak jauh dari Masjid Cut Mutiah. Di sinilah produk terbaru Anchor Full Cream Milk Powder diluncurkan.

Ternyata 1 Juni itu diperingati sebagai hari susu sedunia dijadikan momen yang tepat oleh Fonterra Brands yang mengakui pentingnya susu sebagai asupan global yang padat gizi. Sebagaimana yang diketahui konsumsi susu masyarakat Indonesia yang masih rendah, diharapkan kehadiran Anchor Full Cream Milk Powder bisa ikut membantu masyarakat untuk meningkatkan konsumsi susu mereka.


Mungkin teman-teman sudah mengenal produk Anchor melalui butter, cream ya. Tapi, sebenarnya Anchor mempunyai produk susu dan keju juga. Semua produk Anchor ini diproduksi dari susu segar yang dihasilkan dari peternakan terbaik di New Zaeland.

Anchor berdiri pada tahun 1886 sebagai salah satu brand terkuat dari Fonterra yang sudah menyediakan 160 produk di 80 negara seluruh dunia. Melalui Anchor Full Cream Milk Powder bisa membagikan kebaikan susu murni dari Selandia Baru ke masyarakat Indonesia untuk meningkatkan asupan gizi yang mempunyai kualitas tinggi - Shekkar Rapaka (President Director PT. Fonterra Brands Indonesia).



Kenapa produk Anchor berasal dari peternakan terbaik?



Sapi-sapi penghasil susu segar yang dikembangkan di New Zaeland dibiarkan hidup bebas tidak ditempatkan pada kandang-kandang seperti di sini. Sapi pun mendapatkan makanan rumput yang subur sekitar 85% sehingga sapi pun tidak stress dan bisa menghasilkan susu dengan kualitas terbaik dan lezat serta bergizi.


Selama Ramadhan tetap cukupi konsumsi asupan gizi seimbang



Meskipun berpuasa dan makan hanya dua kali sehari yaitu saat berbuka puasa dan sahur, tapi asupan gizi seimbang harus terpenuhi. 

Dengan menambahkan susu bisa memberikan energi dimana kandungan protein berkualitas tinggi, vitamin, dan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh. Tidak lupa juga untuk mengombinasikan dengan makanan yang sehat seimbang saat sahur dan berbuka - Ines Yumahana (Senior Nutrition Managaer PT. Fonterra Brands Indonesia.


Menurut Ibu Inez gak perlu takut untuk minum susu karena mempunyai indeks glikemik yang rendah sehingga bisa meningkatkan glukosa darah dimana di dalamnya mempunyai kandungan gula alami dan komposisi nutrisinya membuat susu merasa kenyang lebih lama dan menunda lapar. Cocok sekali ya dikonsumsi bagi orang yang sedang berpuasa, termasuk anak-anak yang ikut berpuasa mereka harus tetap terjaga kebutuhan nutrisinya supaya tidak lemas.

Allhamdulillah anak-anak juga suka susu murni, waktu saya berikan Anchor Full Cream Milk Powder mereka bilang rasanya segar dan enak. Meskipun gurih tapi ini rasa alami loh, tidak ada tambahan perasa di dalamnya.

Oh ya keluarga Olla Ramlan juga mengonsumsi susu secara rutin. Katanya sebagai ibu, Olla sangat memperhatikan kesehatan keluarganya. Olla tidak hanya menyediakan susu untuk ketiga anaknya saja tapi juga buat suaminya Aufar, pantes aja jadi ganteng , eh maksudnya tetap segar ya walaupun sedang berpuasa :)


Anchor Full Cream Milk Powder saat ini tersedia dalam 3 variasi ukuran yairu 200gr, 400gr, dan 800gr. Anchor bisa dinikmati oleh seluruh keluarga loh bukan hanya orang dewasa saja. Buat teman-teman yang ingin merasakan kesegaran susu murni Anchor Full Cream Milk Powder sudah bisa membeli produknya melalui Lazada di kawasan Asia Tenggara.







Post a Comment

3 Comments

  1. Oh belinya di Lazada ya Mbak? Makanya kok jarang lihat di supermarket Susu Anchor ini.

    ReplyDelete
  2. Baru ngeeeh ada hari susu seduniaaa hehe

    ReplyDelete
Emoji
(y)
:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)