Hometown Dairy Bantu Cukupi Nutrisi Anak Aktif

"Aa, Ade susunya jangan lupa diminum ya!"


Selain sarapan, saya selalu mengingatkan anak-anak untuk minum susu sebelum pergi ke sekolah. Maklumlah mereka sekolah fullday dan pastinya banyak aktivitas fisik yang dilakukan, baik berolahraga maupun bermain.




Di rumah pun mereka sama aktifnya, ada saja kegiatan yang dilakukan seperti main sepeda, main bola,  main hulahoop, sampai manjat-manjat dan menggunakan alat olahraga milik kami seperti kettle bell, skipping dan lainnya.

Aktivitas fisik memang diperlukan bagi anak usia 6-12 tahun. Selain bermanfaat untuk membangun kekuatan koordinasinya, juga membuatnya makin percaya diri. Ketika anak aktif bergerak otomatis dia tumbuh lebih sehat, karena peredaran darahnya lebih lancar dan menjaga tubuhnya lebih bugar serta fit. 

Sebagai orangtua tidak perlu khawatir ketika mereka aktif seperti itu apalagi melarangnya. Hanya saja kita perlu mengawasi dan memberikan nasehat saja jika mereka melakukan aktivitas yang berbahaya. 


Cukupi Nutrisi Anak Aktif


Supaya anak-anak yang aktif tidak lemas dan bisa tetap beraktivitas setiap harinya, kita perlu mencukupi nutrisinya dengan memberikan makanan bergizi dan seimbang. Oh ya aktivitas fisik atau olagraga juga merupakan faktor penting dalam memenuhi gizi seimbang loh. 

Untuk panduan makanan sehat dan seimbang WHO merekomendasikan aturan piring makan (My Plate), yang artinya setiap kali makan harus terdiri dari 1/2 piring mengandung sayuran dan buah, 1/4 piring protein nabati dan hewani, dan 1/4 piring biji-bijian utuh seperti beras, gandum, dan pasta. 



Hayo siapa yang suka kasih makan nasi pakai lauk saja? Ini belum bisa dinamakan menu makan seimbang karena tidak ada sayuran atau buah. Di sini peran ibu penting untuk memberikan pengertian pentingnya memenuhi makanan seimbang untuk tumbuh kembangnya. Nah untuk pelengkap menu seimbang bisa menambahkan susu  setiap harinya 1 hingga 2 gelas.


Pilih Hometown Diary Untuk Cukupi Nutrisi


Allhamdulillah anak-anak gak susah untuk minum susu selepas konsumsi ASI selama 2 tahun. Pada dasarnya mereka suka semua jenis susu, tapi mereka lebih suka jenis susu segar yang rasanya lebih enak katanya. Anak-anak juga punya rasa ya, jadi tahu mana susu yang enak dan tidak. Eiits tapi jangan cuma memilih susu karena enak saja ya, tapi juga karena manfaatnya.
Susu merupakan sumber kalsium, kalium, dan vitamin D yang baik untuk membangun dan mempertahankan massa tulang yang dapat mengurangi risiko penyakit osteoporosis


Bicara soal susu, terdapat beberapa  manfaat susu murni yang dapat kita ambil antara lain susu tanpa tambahan bahan pengawet dan bahan pewarna juga kandungan mineral dan nutrinya masih terjaga dengan baik. 

Sayangnya rumah saya jauh dari peternakan susu, jadi agak susah mendapatkan susu murni yang segar. Tapi, sejak ada Susu Murni Home Town kami sekeluarga bisa menikmati original fresh milk yang lebih alami.



Oh ya susu Hometown ini merupakan jenis susu segar pasteurisasi 100% alami dan murni yang berasal dari sapi-sapi di Peternakan Hometown (PT. Great Giant Livestock). Peternak sapi disana merawat sapinya dengan penuh cinta dan menggunakan mesin proses produksi yang modern untuk menghasilkan susu dengan rasa enak. Jadi itu ya rahasianya untuk mendapatkan susu segar yang enak. Benar juga sih, apapun yang dilakukan dengan penuh cinta akan menghasilkan sesuatu yang baik pula.

Sebagaimana yang diketahui bahwa susu yang dipasteurisasi tujuannya adalah untuk menghilangkan mikroorganisme dan bakteri  penyebab penyakit yang terkandung di dalam susu murni atau susu mentah dengan memanaskan pada susu temperatur tinggi agar bisa dikonsumsi. Namun meski sudah mengalami proses pasteurisai masih terasa creamy loh

Susu Hometown yang creamy juga mmepertahankan kebaikan susu dengan rasa susu sealami mungkin yang berisi bakteri baik dan nutrisi yang dibutuhkan tubuh.

Kesegaran dan kelembutan susu pasteurisasi ini bisa tetap  terjaga selama 12 hari sejak tanggal produksi, asalkan suhunya tetap terjaga 0-4 derajat. Sedangkan setelah segel botol susu terbuka, masih bisa dinikmati selama 3 hari, karena Hometown tidak ada tambahan gula, air, perisa, stabilizer, dan pengawet lain. Pantas saja anak-anak suka dengan rasa susunya.


Hometown Diary Mudah Didapatkan


Sejak mengenal Creamy Milk dari Hometown Diary, kami pun mulai menyetoknya di rumah. Biasanya gak pernah beli terlalu banyak, paling 1-2 botol ukuran 1 liter atau 1 botol berukuran 2 liter. Mungkin kalau dibutuhkan lebih banyak saya akan membeli ukuran 3 liter.

Alasan saya membeli hanya 1 atau 2 botol karena susu segar ini mudah didapatkan. Kebetulan di dekan kantor suami ada Indomaret point jadi saya bisa titip membelinya di sana. Dari rumah saya sudah menyiapkan cooler bag untuk menyimpan susu ketika dibawa pulang agar susu tetap dingin selama di perjalanan.

Di Indomaret Point

Di Indomaret point harganya Rp32,500. Di lemari pendingin terlihat tidak terlalu banyak stoknya, karena waktu suami membeli sudah malam dan ini menunjukkan bahwa susu segar Hometown terjaga kesegarannya karena pengiriman ke minimarket pun dijaga kualitasnya.

Selain itu, saya juga sudah mencoba membeli Hometown secara online di marketplace tempat saya belanja berbagai produk seperti Bukalapak dan Tokopedia. Walaupun membeli secara online, gak perlu khawatir karena kesegarannya juga terjamin. Susu akan dikirim di hari yang sama menggunakan gojek sehingga akan tetap dingin dan segar saat di terima.

Saya jadi punya kebiasaan baru nih, yaitu membawa cooler bag kalau lagi ke mall yang ada tempat menjual Susu Segar Hometown. Seperti beberapa hari lalu, saat ke Metropolitan Mall atau Grand Metropollitan Mall Bekasi saya saya mampir ke Superindo atau Farmers Market, maklumlah anak-anak suka kesegaran susunya.

Di daerah rumah saya juga ada beberapa lokasi bisa ditemukan tempat penjualan Hometown seperti di Farmers Market dan Lotte Mart. Selain itu Hometown Fresh Milk bisa diberli di Ranch Market, Papaya, Grand Lucky, dan AEON.

Di Farmers Market
Oh ya waktu saya iseng cek ketersediaan susu di Foodhall melalui aplikasi HappyFresh ternyata ada juga loh. Wah, makin banyak aja nih lokasi tempat membelinya Hometown. 

Kapan Hometown Fresh Milk Biasanya Kami Konsumsi


Selain setiap pagi, ketika anak-anak akan pergi sekolah, kami juga biasa minum susu sebelum atau sesudah olahraga. Niat banget kan bawa susu segar ke kolam renang :). setelah cape renang langsung minum susu hmmmm segar sekali.


Ternyata menurut penelitian minum susu setelah olahraga baik untuk mengganti cairan tubuh yang hilang lewat keringat dan bisa meningkatkan massa otot.

Kebiasaan saya yang suka renang atau jalan pagi di Car Free Day secara tidak langsung membuat anak-anak juga menyukai kegiatan olahraga seperti ini. Makanya Pascal juga suka renang sejak kecil.


Kalau lagi tidak sempat untuk renang atau jalan kaki, kami masih melakukan aktivitas olahraga ringan di rumah seperti yoga, hulahoop atau olahraga lainnya menggunakan ketlle bell. Kami punya 4  jenis berat kettle bell yang bisa digunakan sekeluarga sesuai dengan kemampuan masing-masing termasuk anak-anak.


Kalau teman-teman mau tahu lebih banyak mengenai Hometown bisa mengunjungi :
Instagram: @hometowndairy.id
Facebook: fb.me/hometowndairy.id
Website: http://www.hometowndairy.co.id/










Post a Comment

6 Comments

  1. Coba ada kemasan yang sekali minum, ya. Biar makin oraktip dibawa kemanapun :)

    ReplyDelete
  2. ih asik banget udah ada di In**maret mba, aku kmrn sempet nyari2 dan alhamdulilah dapet juga sih cuma butuh sedikit effort.. makasi infonya mba ^^

    ReplyDelete
  3. Wah aku baru tau susu ini ada di Indomaret Point. Enak banget ya mbak susu Hometown Dairy ini. Aku ketagihan karena rasanya gurih dan creamy

    ReplyDelete
  4. Manfaat susu untuk kesehatan tubuh memang tidak usah diragukan ya mbak. Bahkan saran dokter untuk rutin dan sering minum susu memang perlu banget kita ikuti. Terutama kebaikan buat anak yang masih dalam tahap pertumbuhan.

    ReplyDelete
  5. Pengen ah kapan2 beli lewat Tokopedia :D
    ANak2ku juga suka susu ini mbak, seger dan nagihin, cepet abisnya hehe

    ReplyDelete
Emoji
(y)
:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)