Perkenalan Saya dan Mobil123 Semudah Berhitung Satu Dua Tiga

The real best time to buy a car is when you've planned your purchase

Punya kendaraan pribadi memang sudah menjadi kebutuhan banyak orang saat ini baik motor maupun mobil. Siapa sih yang tidak mau menikmati kemudahan berkendara. Mau pergi kapan saja bisa dilakukan tanpa harus terpaku dengan jadwal transportasi umum. Bahkan bebas melakukan perjalanan kapanpun serta tidak perlu berdesak-desakan sesama penumpang umum lainnya.



Setiap orang punya pilihan mempunyai kendaraan pribadi atau tidak. Tapi sebelum membeli kendaraan, ada baiknya mempunyai perencanaan terlebih dahulu. Jangan karena terburu-buru malah asal pilih mobil yang tidak sesuai dengan kebutuhan. Tentukan apakah ingin membeli mobil baru atau bekas, pastinya keduanya punya kelebihan dan kekurangan masing-masing

Nah, saat sudah punya rencana untuk membeli sebuah mobil, kita juga harus sudah siap dengan segala resiko yang akan dihadapi. Karena membeli sebuah mobil berarti kita tidak hanya menyiapkan dana untuk pembelian saja. Namun, harus siap dengan dana lainnya seperti :
  • Biaya cicilan mobil jika  dibeli secara kredit.
  • Biaya balik nama jika mobil bekas yang dijadikan pilihan.
  • Biaya harian dan bulanan yang dikeluarkan seperti bahan bakar, tol, parkir, cuci mobil serta service mobil ke bengkel
  • Biaya perpanjangan STNK yang dilakukan tiap tahun.
  • Biaya asurani kendaraan agar lebih aman dan nyaman saat memiliki kendaraan.

Kalau sudah siap dengan semua biaya yang akan dikeluarkan, tidak ada salahnya mulai melakukan pencarian mobil yang diinginkan sesuai dengan dana yang tersedia.

Mencari kendaraan melalui iklan di koran atau surat kabar rasanya sudah tidak jaman lagi ya saat ini. Langsung mendatangi showroom atau dealer mobil pun butuh waktu dan tenaga. Ada gak sih situs jual beli mobil yang bisa membantu mempertemukan pembeli atau penjual di dalam satu situs juga dapat memberikan tips-tips seputar kendaraan dan dan mempunyai fasilitas live chat gratis yang dapat membantu pelanggan saat akan membeli atau menjual kendaraannya.

Mengenal Mobil123.com

Mobil123.com lah jawaban atas semua pertanyaan saya di atas. Ada pepatah tak kenal maka tak sayang. Pertama kali mengenal situs ini yaitu ketika saya menghadiri talkshow yang diselenggarakan oleh Mobil123 yang mengangkat berbagai tema dan tips yang menarik dan berguna bagi pelanggan dan pembaca.

Dari talkshow yang saya hadiri tersebut, jadi lebih tahu apa sih yang harus diperhatikan pengemudi  saat berkendara agar  aman di jalan raya sehingga  dapat mengurangi angka kecelakaan. Tidak hanya itu saja, tema lainnya yang mengandung unsur edukasi pun bisa menambah pengetahuan saya yaitu mengenai tips mudik yang cerdas agar selamat sampai tujuan. Dari sini saya mulai mengenal lebih dekat lagi dengan Mobil123.

Mobil123.com merupakan portal otomotif no 1 di Indonesia yang mempertemukan pembeli dan penjual terpercaya dalam satu paltform yang terdiri dari listing berkualitas dan riset, riview kendaraan yang dapat dijadikan pengalaman jual beli terbaik. Mobil123.com juga mempunyai listing terbesar di Indonesia dengan lebih dari 200.000 listing kendaraan tersedia dalam databasenya.
Dalam mencari kendaran di Portal Otomotif Mobil123 ini sesuai dengan namanya ternyata semudah menghitung satu dua tiga dalam melakukan transaksi yaitu :
  1. Langkah pertama adalah mengunjungi web www.mobil123.com baik dari komputer maupun smartphone. Bahkan saat ini sudah tersedia aplikasinya yang dapat didownload dari Google Play maupun App Store. 
  2. Sebelum mencari mobil yang sesuai, tentunya sudah tahu berapa anggaran yang dimiliki untuk membeli mobil bukan. Dari sini pelanggan bisa menggunakan menu pencarian yang tersedia. Tentukan kondisi mobil yang akan dibeli apakah itu mobil baru atau bekas, serta merek, model, lokasi penjualan, dan harga yang dicari. Gunakan kalkulator pinjaman ketika akan membeli kendaraan secara kredit. Hal ini dapat memudahkan pembeli berapa banyak cicilan yang harus disiapkan tiap bulannya.
  3. Setelah mendapatkan mobil yang cocok bisa menghubungi penjual. Semua informasi sudah tertera sehingga memudahkan pembeli untuk bertransaksi.


Beli mobil? Cukup menghitung satu dua tiga saja
Wah benar juga ya ternyata membeli kendaraan di mobil123 seperti menghitung satu dua tiga saja ya. Begitu mudah, cepat, praktis, dan tidak lama lagi kendaraan menjadi hak milik pembeli deh. Selain menyediakan bantuan pencarian kendaraan, portal ini juga mempunyai fitur-fitur lain yang dapat berguna dan membantu pelanggan. 

Fitur-fitur Yang Ada di Mobil123



Mencari Mobil Impian

Untuk membuktikan apakah benar Mobil123 mempunyai listing kendaraan lebih dari 200.000. Terdapat berbagai merek kendaran pada listing. Saya sudah mencoba mencari beberapa merek mobil seperti mini cooper yang dianggap sebagai icon dari negara Inggris hingga mobil VW pun ada. Kalau mobil-mobil terbaru lainnya pastinya juga ada di daftar data base Mobil123.



Riset dan Review Mobil

Kalau bingung mau memilih mobil mana yang sesuai, baca saja riset dan pendapat dari pakar tentang mobil baru yang sudah keluar dan berdasarkan booking test drive di Mobil123. Bukan hanya itu saja, riset juga menampilkan hasil mobil-mobil baru dengan harga murah yang dilengkapi dengan perbandingan harga, performa, styling, kenyamanan, kualitas dan reliabilitas dari kendaraan tersebut.



Sebagai orang awam yang hanya bisa membeli kendaraan saja, tentunya review ini sangat membantu dalam menentukan pilihan. 


Berita Otomotif

Ingin mengetahui berita terbaru seputar dunia otomotif, di Mobil123 juga menyediakan informasi tersebut. Berita yang dihadirkan mulai dari peluncuran tipe terbaru dari berbagai merek kendaraan, peresmian showroom atau dealer baik di dalam negeri maupun di luar negeri, hingga informasi lainnya mengenai seperti layanan konsumen, himbauan pemerintah dan lain sebagainya.

Bahkan dari berita otomotif yang tersedia ini saya bisa tahu kalau Pertamina melakukan pemantauan terhadap lonjakan permintaan BBM di akhir tahun ini. Maklum lah banyak masyarakat yang melakukan perjalanan pada liburan tahun baru.

Live Chat

Sebelum membeli kendaraan di Mobil123, enaknya saya bisa melakukan live chat terlebih dahulu untuk bertanya seputar kendaraan serta harga terbaik yang ada di pasaran. Tahu gak sih, ternyata fitur live chat di Mobil123 ini adalah pertama kali di industri otomotif Indonesia.



Pelanggan akan dibantu oleh customer service yang siap menjawab dan memberikan infromasi semua hal tentang dunia otomotif beserta link agar bisa dibaca sebagai referensi. Lebih praktis bukan, tidak perlu menelpon lagi hanya untuk bertanya saja.




Video bagaimana mudahnya Mobil123 membantu pembeli mencari sebuah kendaraan


Memiliki mobil impian akhirnya bisa terlaksana dengan mudah ya dengan bantuan Mobil123. Saya sih mau banget mengandalkan portal ini saat akan membeli kendaraan maupun menjualnya kembali. Kalau masih bingung juga mau pilih mobil yang mana, bisa lihat salah satu video yang ada pada web Mobil123. Seperti video berikut ini yang membahas mengenai 11 keunggulan Mitsubishi Xpander. Dari sini saya dapat referensi penting sebelum memutuskannya untuk membeli.




Post a Comment

2 Comments

  1. Wah Mobil123 ada life chat nya, jadi bisa tanya2 dulu. Menjual dan membeli mobil jadi makin mudah ya.

    ReplyDelete
  2. Saya juga pengen punya mobil agak gedean biar lebih leluasa kalau jalan jau. Kalau ada rezeki coba cari di mobil 123, deh

    ReplyDelete
Emoji
(y)
:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)