Yuk Eratkan Hubungan Dengan Anak Lewat Dongeng

Pada suatu hari, Lala dan Wouwou pergi mengunjungi Bimbim. Bimbim sangat menyukai bunga. Itulah sebabnya di telinganya selalu terselip sekuntum bunga (Bimbin dan Kebun Bungan Rahasianya - Djoko Hartanto)


Ayo siapa yang masih suka mendongeng buat anak-anak? Kalau saya sih kurang ahli dalam mendongeng, tapi bisa diganti denganmembacakan buku dongeng atau cerita lho untuk mereka. Makanya saya sering membelikan mereka buku-buku cerita yang disukai sebagai referensi.






Manfaat Mendongeng atau Bercerita


Sejak dini anak-anak boleh lho dikenalkan dengan dongeng atau cerita. Walaupun mereka belum paham betul dengan kalimat yang keluar dari mulut kita, tetapi ini merupakan bentuk rangsangan yang diberikan orangtua pada mereka untuk pendengarannya. Melalui dongeng seorang ibu bisa memanfaatkan quality time dengan anak, dan secara otomatis terjadi sentuhan pada mereka. Masa iya bercerita kaku, gak melakukan gerakan apapun, setidaknya sambil membelai atau memeluknya.

Sebenarnya sentuhan seorang ibu pada anaknya dilakukan sejak mereka bangun hingga tidur kembali pada malam hari. Menurut penelitian dari sentuhan akan menghasilkan beberapa manfaat yang penting seperti :
  • Bonding. Saat sentuhan terjadi ada hormon oksitosin yang keluar yang dapat mempererat ikatan ibu dan anak.
  • Rilex. Dari sentuhan membuat anak-anak menjadi rilex dan siap menerima pelajaran yang akan diberikan karena otaknya makin siap. Karena saat sentuhan dilakukan tingkat stres pada mereka akan menurun.
Nah, melalui dongeng atau berceritalah sentuhan dalam bentuk lain terjadi. Untuk membantu para ibu di Indonesia NIVEA meluncurkan tiga judul dongeng pada setiap kemasan special edition NIVEA Cream berukuran 60 ml. Press conferencenya sudah dilakukan pada hari Senin, 27 November 2017 lalu di Main Atrium Senayan City, Jakarta. Event ini diselenggarakan untuk memperingati hari ibu yang akan jatuh pada 22 Desember mendatang.



Ibu mempunyai peranan penting dalam membangun keluarga melalui kasih sayangnya dan mampu membentuk kepribadian seseorang di kemudian hari. Untuk itu NIVEA ingin menginspirasi masyarakat melalui video yang mengungkap pesan kasih sayang ibu di siklus penting kehidupan dari berbagai daerah di Indonesia.

Walaupun berbeda cara penyampaian dan  bahasa namun ada satu kesamaan dalam menyampaikan pesan kasih sayang yaitu sentuhan lembut yang ditunjukkan oleh seorang ibu.

Tomasz Schwarz, Marketing Director PT Beirsdorf Indoenesia mengatakan bahwa NIVEA bangga telah menjadi bagian keluarga di seluruh dunia selama lebih dari 100 tahun. Di Indonesia sendiri NIVEA diperkenalkan secara turun menurun sebagai perlindungan terpercaya untuk keluarga berdasarkan referensi ibu. Untuk itulah NIVEA sangat mengapresiasi peranan ibu melalui sentuhan kasih sayang tanpa batasnya karena memiliki pengaruh besar bagi seseorang dan menentukan kareakternay saat dewasa.

PT. Beiersdorf Indoensia merupakan afiliasi dari Beiersdorf AG sebagai peyedia terkemuka produk perawatan kulit yang inovasi, kualitas tinggi dan memiliki lebih dari 130 tahun pengalaman. Berbasis di Hamburg - Jerman. NIVEA sebagai merek perawatan kulit No. 1 di dunia.

Siapa sih yang tidak kenal dengan NIVEA? rasanya saya juga sudah mengenal dengan produk ini sejak kecil dulu hingga saat ini. Mulai dari krim untuk meredakan iritasi, melembabkan wajah, dan mengatasi kulit kering pada siku, atau lainnya. Bahkan saya pun menggunakan krim tabir surya NIVEA untuk melindungi anak-anak saat berenang.

Sedangkan Natty J. Mahdi, Antropolog Pemerhati Budaya mejelaskan bahwa di Indonesia ibu adalah figur yang sangat dihormati karena berperan mulai masa kehamilan hingga melepas anak ke jenjang pernikahan. Tradisi menimang, sujud pada ibu merupakan bentuk tradisi yang berkaitan erat dengan sentuhan kasih sayang.


Pada kesempatan itu juga dilaunching Giant Map, yang menunjukkan kontribusi NIVEA di setiap daerah yang sudah dikunjungi.

Kerjasama NIVEA dan LOBU

Karena ingin meningkatkan kreativitas anak dan mempererat hubungan ibu dan anak, NIVEA mengeluarkan tiga koleksi buku cerita yang bekerjasama dengan LOBU. Dari ketiga judul tersebut adalah :

  1. Ayu Sang Idola
  2. Koko Rangkong Yang Pandai Mengayun
  3. Bimbim dan Kebun Benga Rahasianya
Ketiga buku tersebut ditulis oleh Djoko Hartanto dan sebagai ilustrasi gambar oleh Daud Budi Surya

LoBu adalah hutan fiktif tempat Lala tinggal dan berinteraksi dengan teman-temannya. Seperti Ella si gajah kerdil yang sering diremehkan. Agung si sigung yang senjata rahasianya berbau gas dan orang utan bernama Wouwou yang memiliki masalah dalam mengambil sikap untuk dirinya sendiri. Ada pula Nono si badak yang tidak suka berbagi. Serangkaian perjalanan petualangan di hutan LoBu selalu mengandung pesan moral yang dihubungan dan diterapkan anak-anak dalam kehidupan sehari-hari.

Oh ya, karakter-karakter yanga da dalam dongeng ini memang digambarkan dengan hewan-hewan khas yang ada di Indonesia. Ternyata kita lebih mudah loh menanamkan moral-moral positif pada anak melalui cerita atau dongeng. Karena mereka seperti tidak sedang digurui atau dinasehati.

Panji Cakrasantana, Brand Manager NIVEA Creme PT. Beirsdorf Indonesia juga mengatakan bahwa cerita dalam edisi special NIVEA ini memiliki landasan budi perkerti dengan harapan bisa membangun karakter positif bagi anak-anak. Nilai-nilai seperti  persahabatan, kepercayaan diri, dan tidak mudah putus asa penting diajarkan pada anak-anak sejak dini.

Saat bercerita inilah kita bisa memanfaatkan momen penting seperti mengutarakan kasih sayang dengan kontak mata, mengusap, mencium, bahkan memeluk anak. Menurut Vera Itabiliana Hadiwidjojo, Psikolog Lembaga Psikologi Terapan Universitas Indonesia (LPTUI) bahwa cerita yang disampaikan membantu perkembangan persepsi memori, proses berfikir, bahasa, intelegensi, emosi, serta belajar komunikasi efektid dan memperkuat hubungan interpersonal anak-anak.
Roadshow story telling sejak Oktober di TK-TK Jabodetabek

Dongeng oleh Paman Geri dan Bubu Mini

Waktu peluncuran NIVEA Creme Special Edition hadir juga Paman Geri dan Bubu Mini yang mendongengkan cerita pada undangan yang hadir. Karena biasanya mereka mendongeng untuk anak-anak, maka jadilah kami orag dewasa yang hadir diibaratkan anak-anak oleh mereka. Seru juga, jadi tahu bagaimana Paman Geri dan Bubu Mini bercerita pada anak-anak.

Ternyata dalam mendongeng atau bercerita haruslah ada interaksi dengan anak-anak, jangan hanya satu arah saja. Makanya Paman Geri dan Bubu Mini mengajak dua orang audience untuk ikut serta dalam cerita yang sedang dibawakannya. Tidak hanya itu, diakhir cerita juga nantinya anak-anak akan diajarkan tentang moral yang ada di dalamnya.

Bercerita tidak hanya saat menjelang tidur saja, bisa kapanpun ada kesempatan bersama anak. Yang paling penting adalah kualitas hubungan ibu dan anak. Cerita dibawakan secara interaktif dalam waktu 15-30 menit supaya anak tetap fokus dan antusias.



Wah, saya jadi penasaran deh pingin tahu cerita-cerita lainnya yang dibawakan oleh Paman Geri dan Bubu Mini. Oh ya mereka juga mengadakan roadshow story telling di TK-TK yang ada di Jabodetabek lho. Tujuannya memperkenalkan rangkaian NIVEA Vreme Special Edition ini.

Sebagai puncak acaranya NIVEA mengadakan Bing Bang Evnet pada tanggal 27 November - 3 Desember 2017 di Main Atrium Senayan City Mall. Banyak aktivitas menarik yang bisa dikunjungi khususnya untuk ibu dan anak seperti creativity corner, photo custom Creme mom dan kid, Creme usage education, mom and kid creme hand message, dan penampilan khusus Nola dan Naura.

Mau tahu kelanjutan cerita dari Bimbin dan Kebun Bungan Rahasianya? Nah bisa didapatkan di dalam kemasan NIVEA Creme Special Edition ya. Lengkapi juga ketiga koleksi ceritanya.





Post a Comment

2 Comments

  1. Mbaa Lid, lma ga mampir sinii..
    Apa kabar, moga sehat selalu yaa.
    Asik niy makin memuda aja :D

    Ahh, menjelang tengah malam ini jadi pengen di dongengin juga niy

    ReplyDelete
  2. Beliin buku dongeng dong Buuk :D

    ReplyDelete
Emoji
(y)
:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)