Film Mahasiswi Baru, Drama Komedi Dengan Pemeran Lintas Generasi

Waktu kuliah dulu, ada tetangga seumuran bapak, kuliahnya satu kampus yang sama dengan saya. Manggil ke beliau apa? ya tetep bapak lah soalnya sudah kenal duluan walaupun beda fakultas. Tapi, ada beberapa orang teman sekelas yang umurnya beda beberapa tahun di atas, kami tetap menyebutnya dengan panggilan nama. Mungkin ini baru pertama kalinya buat saya memanggil orang lain tanpa embel-embel di depannya.




Nah, apa jadinya kalau di kampus ada teman kuliah yang usianya seumuran ibu bahkan nenek atau oma kita? Hihihi masa mau panggilnya nama aja kesannya gak sopan ya.

Oma usia 70 tahun kuliah? ini ada di film Mahasiswi Baru yang baru saja dirilis oleh MNC Pictures beberapa waktu lalu. Filmnya sih akan tayang 8 Agustus nanti. Lagi-lagi MNC Pictures mempersembahkan sebuah film yang bukan cuma berisi tontonan saja tapi juga tuntunan.


Oma Mahasiswi Yang Semangat Kuliah


Jadi film ini mengisahkan seorang mahasiswi baru berusia 70 tahunan di Universitas Cyber Indonesia. Waktu melihat Official Trailer Filmnya saat ospek, otomatis saya pun mengingat masa awal kuliah dulu.

Oma Lastri yang diperankan oleh WidyaWati seorang aktris kawakan ini semangat sekali menjadi mahasiswi baru dan ingin bergabung dengan sebuah genk yang berisi anak-anak muda yang diperankan oleh Morgan Oey, Mikha Tambayong, Umay Shahab, dan Sonia Alyssa.

Semangat belajar Oma Lastri ini gak berjalan mulus begitu aja, karena keluarganya menentang beliau untuk kuliah lagi terutama anaknya yang diperankan oleh Karina Suwandi. Bisa dibayangkan sih kalau teman-teman ibunya yang usianya jauh dibawahnya hanya menyebut ibunya dengan sebutan Lastri aja, gimana gak tersinggung coba anaknya hehehe. Belum lagi ibunya juga terluka seusai bertengkar, ada-ada aja pokoknya gaya kocaknya Oma Lastri ini.

Film Mahasiswi Baru ini genrenya komedi jadi di sepanjang adegan film pastinya banyak lelucon yang bikin penonton tertawa. Apalagi saat Oma Lastri bilang "Yoaaa Braaaay" hahaha gayanya kaya anak milenal banget deh lucu abis.

Salut deh buat tante WidyaWati yang bisa memerankan mahasiswi dengan style anak muda jaman sekarang mulai dari jargon-jargon yang keluar dari mulutnya sampai kelakuannya juga. Perjuangan juga ya buat beliau untuk memerankan Lastri di film ini. Lucu juga poster filmnya ada Widyawati tiduran di atas meja kaya gitu.

Selain Widyawati, film ini juga menghadirkan Slamet Raharjo yang harus beradu akting dan  beradaptasi dengan anak-anak muda, juga sebaliknya bagi pemeran lainnya ini merupakan tantangan bisa bermain bersama aktor senior.



Pentingnya Pendidikan Lewat Film

Film yang disutrdarai oleh Monty Tiwa ini bisa dianggap bersadarkan kisah nyata yaitu adanya fenomena sosial saat ini mulai dari masyarakat modern yang berkomunikasi satu sama lain di era digital, sampai generation gap.

Melalui film Mahasiswi Baru juga kita bisa belajar banyak hal seperti semangat belajar itu harus ada sampai kapanpun, memang gak perlu sampai kuliah seperti Oma Lastri juga sih. Cuma kalau memungkinkan itu gak dilarang kok. DI kehidupan real juga ternyata ada lho Oma yang berhasil menamatkan kuliahnya di universitas.

Kalau saya punya pandangan lain mengenai film ini yaitu unsur budaya ketimuran bangsa Indonesia sebaiknya tetap diajarkan pada anak-anak terutama kesopanan dan bahasa. Untuk panggilan sebaiknya jangan langsung menyebutkan nama. Terkesan kolot ya, tapi kalau gak diajarkan pada anak-anak nanti orang lain akan menganggap anak kita gak diajarkan sopan santun di rumah.


Soundtrack Ceria


Sebuah film tanpa lagu dan musik ibaratnya sayur tanpa garam. Supaya penikmat film Mahasiswi Baru ini lebih semangat dan energik saat menonton pastinya disuguhi dengan soundtrack yang ceria juga. Ada lagu Hip Hip Hura dari Chrisye.


Oh hip hip hura hura
Aku suka dia, suka dia
Aku jatuh cinta, jatuh cinta
Dia menanti cinta bersemi di hati...

Lanjutin sendiri ya liriknya hihihi.
Kalau saya jadi penasaran kelanjutan Film Mahasiswi Baru ini, apakah Oma Lastri berhasil menamatkan kuliahnya? tonton aja langsung nanti di bioskop mulai 8 Agustus  ya.





Post a Comment

0 Comments