3M Program Pemberdayaan Ekonomi Dari Dompet Dhuafa

Mustahik - Move - Muzakki

3 Kata tersebut yang disingkat menjadi 3M merupakan salah satu program yang digagas oleh Dompet Dhuafa untuk masyarakat kurang mampu atau kaum dhuafa. Program tersebut dilatar belakangi oleh masih banyaknya kaum muslimin yang membutuhkan dan belum tersentuh semua oleh Dompet Dhuafa. Kaum dhuafa yang awalnya menerima bantuan (mustahik) nantinya bisa menjadi Muzakki yaitu pemberi bantuan bagi mereka yang membutuhkan.
Sesungguhnya zakat-zakat itu, hanyalah untuk orang-orang fakir, orang-orang miskin, pengurus-pengurus zakat, para mu'allaf yang dibujuk hatinya, untuk (memerdekakan) budak, orang-orang yang berhutang, untuk jalan Allah dan untuk mereka yang sedang dalam perjalanan, sebagai suatu ketetapan yang diwajibkan Allah, dan Allah Maha Mengetahui lagi Maha Bijaksana (At-Taubah:60).


Penyaluran dana melalui pemberdayaan di bidang ekonomi, usaha mikro yang diberikan secara tepat sasaran oleh Dompet Dhuafa. Menjelang usianya yang ke-25 tahun Dompet Dhuafa berkolaborasi dengan membawa budaya masyarakat Indonesia untuk memajukan bangsa. Saat ini Dompet Dhuafa sudah memiliki 17 cabang dan perwakilan dalam negeri, 5 cabang berada di luar negeri, 9 kantor layanan, 138 program, 18 gerai sehat, 5 rumah sakit, 4 sekolah, 7 outlet Dayamart, 1 De Fresh, dan 11 unit bisnis.

Public Expose 2018

Hari Selasa lalu, tanggal 30 Januari 2018 saya menghadiri acara Public Expose 2018 - Laporam Konerja Dompet Dhuafa Tahun 2017 yang bertempat di Gado-gado Boplo, Menteng, Jakarta.

Siang itu acara diawali dengan santap siang dan sholat Dzuhur. Allhamdulillah nikmatnya bisa makan bersama teman-teman. Tidak lama Mariana Suci Swastika sebagai moderator membuka acara dengan meminta undangan untuk berdiri dan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Pada kesempatan itu beberapa narasumber hadir untuk memaparkan informasi penting pada kami, diantaranya adalah :
  • drg. Imam Rullyawan, MARS Direktur Utama Dompet Dhuafa Filantropi
  • Bapak Iwan Ridwan Direktur Utama Dompet Dhuafa Social Enterprise
  • Bapak Fadil, Pendamping Program Dompet Dhuafa di Mojokerto
  • Bapak Mukhlis, Direktur PT Pachira Group, pengusaha dan pakar agroindustri


Dompet Dhuafa Filantropi (DDF)

Menurut Bapak Imam, Dompet Dhuafa adalah lembaga filantorpi Islam yang berhikmat dalam pemberdayaan kaum Dhuafa dengan pendekatan budaya melalui kegiatan filantropis. Dana kemanusiaan yang ada dalam penyalurannya harus tepat sasaran. Ini bisa dilihat dari mereka yang kurang gizi karena belum tentu mereka orang tidak mampu. Selama tahun 2017 DDF menyalurkan dananya sebesar 37% di bidang kesehatan. Di tahun 2018 ini akan meningkatkan bidang ekonomi.

Dompet Dhuafa sendiri sudah mengelola Wakaf sejak tahun 2005. Berbagai sektor sudah menerima bantuan dari dana wakaf ini. Diantaranya adalah menyekolahkan anak-anak tidak mampu di kampus bisnis Umar Oesman yang didirikan oleh Dompet Dhuafa, agar mereka dapat menemba ilmu dan setelah lulus bisa mempunyai usaha sendir dan bisa ikut membantu kaum dhuafa lainnya.

Oh ya, ternyata dalam menyalurkan bantuannya, Dompet Dhuafa tidak melihat dari sisi agama, siapa pun bisa dibantu. Salah satu buktinya adalah saat Dompet Dhuafa ikut serta memberikan bantuan bagi saudara-saudara kita yang membutuhkan di Meksiko. Melalui Dompet Dhuafa di Amerika bantuan bisa terkumpul dan segera disalurkan.

Tahun 2018 Dompet Dhuafa menargetkan dana sebesar 90 trilyun dari zakat, khususnya wakaf.

Banyak sekali orang salah persepsi mengenai wakaf. Mereka berfikir bahwa Wakaf itu memberikan tanah atau gedung untuk dikelola dan hasilnya yang akan disalurkan. Padahal wakaf juga bisa berbentuk uang. Siapa pun bisa berwakaf asalkan sudah akil baliq.


Dompet Dhuafa Social Enterprise (DDSE)

Para pelaku usaha di Indonesia banyak yang berpotensi dan berkembang tapi masih ada kendala dalam akses sumber pendanaan atau pembiayaan. Untuk itu harus ada pendekatan backing approach melalui sosial enterprise. DDES berperan membesarkan usaha tersebut.

Setelah kaum dhuafa dibantu oleh Dompet Dhuafa Filantropis, mereka tetap didampingi dan dijaga jangan sampai jatuh kembali. Di sini lah Dompet Dhuafa Social Enterprise menjalankan perannya. DDSE melakukan pengembangan dan penguatan usaha-usaha berbasis Social Enterprise yang profesional menuju kemandirian usaha dan menciptakan nilai sosial dalam rangka pemerataan sosoal, menciptakan lapangan kerja, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Selain itu DDSE juga mengembangkan Dompet Dhuafa konstruksi yang memberikan solusi rekonstuksi infrastruktur di wilayah bencana, dan mengembangkan konsep rumah hunian.

Wakaf harus lebih diproduktifkan. Dari dana yang terkumpul maka banyak kaum Dhuafa yang bisa dibantu. Selain itu dengan ikut berwakaf dan zakat kita juga dapat membersihkan diri dari sifat kikir, membangun hubungan kasih sayang antarsesama, dan sebagai ungkapan rasa bersyukur kepada Allah.

Bagi yang ingin berpartisipasi dalam kegiatan Dompet Dhuafa bisa melihat informasinya di :
www.dompetdhuafa.org
IG: @dompet_dhuafa
FB: dompet dhuafa

Post a Comment

1 Comments

Emoji
(y)
:)
:(
hihi
:-)
:D
=D
:-d
;(
;-(
@-)
:P
:o
:>)
(o)
:p
(p)
:-s
(m)
8-)
:-t
:-b
b-(
:-#
=p~
x-)
(k)